Kamis, 10 Oktober 2013

Hindari Sinar Ultraviolet Dengan Tabir Surya


Sinar matahari sangat bagus untuk kesehatan tulang dan juga mengandung vitamin D. Hal tersebut memang benar tetapi pada saat – saat tertentu, yaitu pada jam 7 sampai jam 10 pagi. Selebihnya sinar matahari bisa membahayakan untuk kesehatan kulit seseorang. Hal tersebut karena sinar matahari yang berlebih bisa menimbulkan iritasi pada kulit, alergi sampai dengan penyakit kanker kulit yang berbahaya. Sinar matahari memiliki kandungan ultraviolet yang sangat berbahaya untuk kulit manusia untuk itu dibutuhkan tabir surya yang mengandung spf yang cukup untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Kandungan yang dapat melindungi kulit dari sinar ultraviolet minimal spf 15.


Pemakaian tabir surya

Dalam memakai tabir surya usahakan 15 atau 20 menit sebelum anda bepergian ke luar ruangan agar tabir surya dapat meresap ke dalam kulit dan melindungi dengan lebih maksimal. Dengan demikian, kulit anda akan terlindungi dari sinar matahari yang bisa membuat kulit anda terbakar. Anda juga harus selalu memakai tabir surya ketika di dalam ruangan yang mayoritas terbuat dari kaca karena meskipun terhalang oleh kaca, sinar ultraviolet bisa menembusnya.

Pencegahan dini

Jadi untuk mencegah terkenanya kulit anda dari sinar ultraviolet, anda gunakan tabir surya untuk melindungi kulit anda darinya. Pada musim dingin sebaiknya anda juga memakainya karena sinar ultraviolet yang memantul di musim dingin 80% lebih berbahaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar