Rabu, 02 Juli 2014

Mencermati Produk untuk Bayi

produk bayi
Produk Bayi
Ada berbagai macam produk bayi yang tersedia di pasaran, memang kebanyakan diantaranya adalah produk yang aman untuk bayi. Tapi tidak ada salahnya bukan jika lebih selektif dalam memilih produk-produk tersebut? Salah satu produk yang pasti menarik perhatian kita adalah mainan bayi. Biasanya setiap mainan yang dijual disertakan pula dengan kesesuaian umurnya. Permainan itu dirancang memang untuk spesifikasi bayi dan perkembangan otaknya. Misalnya saja boneka.

Jika diperhatikan produk boneka bagi bayi memiliki kekhususan tertentu dibanding boneka untuk anak. Boneka bagi bayi biasanya memiliki ukuran yang kecil dan terbuat dari bahan yang lembut. Selain itu juga biasanya memiliki satu fitur yang bisa ditarik. Hal ini ditujukan untuk merangsang sensor peraba dan motorik bayi.
Sementara itu mainan boneka untuk anak biasanya memiliki banyak fitur atau tidak ada fitur sama sekali, selain itu bahannya pun bisa terbuat dari apa saja termasuk plastik. Boneka untuk anak ini tentu memiliki fungsi yang berbeda dengan boneka untuk bayi. Boneka untuk anak biasanya sudah dapat dipakai sebagai teman bermain. Satu hal lagi plastik yang digunakan untuk boneka anak bisa saja berbahaya bagi bayi. Mengingat bayi cenderung memasukan segala macam barang ke dalam mulutnya.


Hal ini merupakan salah satu contoh dari banyaknya produk bayi. Meskipun terkesan sepele tapi bisa jadi hal tersebut dapat mengancam keselamatan sang bayi. Oleh karenanya jangan sampai kita mengambil resiko. Pastikan produk yang kita beli memang sesuai dengan peruntukan umur bayi atau anak kita.     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar