Senin, 15 Februari 2016

4 Cara Menegakkan Disiplin Pada Anak


Sistem homeschooling merupakan sistem yang bisa menjadi alternatif untuk mendidik anak jika sering berpindah rumah, anak memiliki kebutuhan khusus, ataupun karena Anda ingin memastikan mereka mendapatkan pendidikan yang dibutuhkannya. Baik Anda melakukannya secara individu, atau bergabung dengan salah satu komunitas untuk homeschooling Bandung seperti Primagama misalnya, sekarang ini sangatlah mudah untuk mendapatkan resource demi memajukan pendidikan anak.

Tapi bukan berarti homeschooling bebas dari masalah. Seperti juga sekolah formal, bahkan di komunitas homeschooling daerah Bandung pun hambatan bisa terjadi. Contohnya saja adalah kurikulum yang belum memiliki standar umum, mencari resource yang paling tepat untuk anak, dan satu lagi, mengajarkan disiplin pada anak. Hal yang terakhir ini terutama cukup menyulitkan, lantaran anak cenderung mengabaikan tuntutan disiplin jika berasal dari orang yang dekat dengannya, seperti orang tua.

Karena itulah, Anda akan memerlukan taktik sendiri agar bisa menanamkan disiplin pada anak. Ini yang bisa Anda lakukan:

1.       Memberikan batasan
Berikan batasan jelas pada anak, mana sikap yang diperbolehkan dan mana yang tidak. Tegakkan terutama ketika sesi belajar sedang berlangsung. Buat kesepakatan dengan anak tentang aturan dan konsekuensinya.
2.       Tegas dan konsisten
Begitu sudah memberikan batasan, lakukanlah secara konsisten. Jangan biarkan mereka sedikit demi sedikit melewati batas. Tegur dengan tegas, dan ingatkan konsekuensi yang sudah disepakati, lalu tegakkan hal tersebut.
3.       Berikan teladan baik
Anak belajar dari mencontoh orang dewasa, terutama orangtuanya. Anda sebagai pendidik mereka harus benar-benar menjaga sikap agar bisa memberi teladan yang baik.
4.       Mencegah sebelum terjadi masalah
Anda tentu tahu kebiasaan anak. Karena itu, sebelum mereka barulah, cegah hal tersebut. Anak yang hobi ke toilet di tengah pelajaran misalnya, bisa dicegah dengan menyuruhnya ke kamar mandi sebelum sesi dimulai.

Selama Anda menanamkan disiplin pada anak tersebut, selalu tunjukkan sikap yang positif, dengan menghargai mereka dan memuji ketika anak bersikap sesuai aturan, dan memberikan teguran lembut tapi tegas begitu mereka melanggar. Bila Anda menemui kesulitan, jangan ragu untuk berembuk dengan komunitas homeschooling di Bandung yang Anda kenal, dan lakukan tukar pikiran untuk jalan terbaik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar