Perawatan Bayi Baru Lahir |
Melakukan perawatan bayi dapat dilakukan dengan teknik pijat bayi baru lahir yang terdiri dari beberapa
jenis salah satunya adalah latihan peregangan atau kelenturan badan bayi.
Biasanya pada teknik ini melibatkan bagian tubuh seperti kaki dan tangan
mengingat keduanya membutuhkan kelenturan. Namun teknik peregangan ini harus
dilakukan degan ekstra hati-hati karena jika salah sedikit saja bisa
menyebabkan bayi terkilir. Untuk itu ada baiknya anda pelajari terlebih dahulu
dengan cermat agar sesuai dengan anjurannya.
Yang akan saya
jelaskan dalam kesempatan kali ini adalah teknik peregangan bagian kaki dan
perut. Caranya terlentangkan bayi anda dengan lurus kemudian pegang kedua
kakinya dengan lembut. Ingat sebelum melakukannya periksa bagian kuku tangan
anda pastikan tidak panjang agar tidak melukai kulit bayi. Setelah itu tekuk
bagian kaki secara perlahan sampai lututnya mengenai bagian perut. Lakukan
teknik ini berulang-ulang dan bayi juga akan merasa senang jika cara yang anda
lakukan benar.
Peregangan yang
kedua masih dalam posisi terlentang, angkat bagian kaki ke atas menyerupai
sikap lilin. Kemudian tekuk hingga bagian lututnya yang berdiri lalu pegang
lututnya dan putar-putar perlahan. Teknik ini dapat melatih kelenturan bagian
kaki bayi agar tidak kaku dan juga dapat merangsang pertumbuhannya. Seperti
yang kita ketahui jika bayi belum bisa
melakukan banyak hal sehingga perlu ada perhatian dari kedua orang tua dan
keluarga dekatnya.
Dengan melakukan
pelatihan melalui teknik pijat bayi sejak dini dipercaya dapat membantu melatih pergerakan bayi. Bayi akan cepat
merespons apa yang diajarkan oleh kita karena daya ingatnya juga masih kuat.
Yang terpenting dalam melakukan perawatan bayi baru lahir dengan pijatan pada bayi
harus dengan penuh kelembutan dan kasih sayang. Dengan begitu bayi juga akan
selalu merasa nyaman ketika berada di dekat orang tuanya terutama ibu yang senantiasa
selalu merawatnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar